CUPUWATU: Destinasi Kuliner Unik
Mencoba menggarap
strategi marketing unik dan sangat ‘menggoda’ di dunia kuliner; sebuah resto di
Kompleks Grand Cupuwatu, Jl Solo KM 11,8, Kalasan, Yogyakarta menyapa pecinta
kuliner Yogyakarta dengan varian menu beragam mengolah khusus unggas asal
Perancis yang dikenal dengan Franch Quail. Simak saja tagline yang mereka usung
berikut ini; ‘Hmm… Manuk Londo memang BESAR dan TAHAN LAMA lezatnya!!!’
Aduh…dengan tagline seperti itu, apa sih yang kita pikirkan? Kata ‘besar’ dan
‘tahan lama’ memakai huruf kapital. Manuk Londo? Hmm…apalagi itu? Kesannya
menggelitik sekali ya. Setuju? Simak perjalanan kuliner khas Yogyakarta yang satu
ini, mungkin cita rasanya mampu memasukan daftarnya di database makanan
favoritmu.
Tagline itu memang
sudah lama terngiang-ngiang di kepala saya. Dan ternyata siang tadi, di hari
Minggu yang cukup terik, saya berkesempatan bertandang ke Cupuwatu Resto. Di
pinggir jalan utama yang menghubungkan Jogja-Solo, tepatnya di kilometer 11,8,
restoran bernuasa Jawa modern ini hadir di Yogyakarta. Nuansa Jawanya cukup
kental didukung dengan lokasi yang strategis, berdekatan dengan Bandara
Internasional Adisucipto dan candi-candi warisan nenek moyang, Kalasan dan Prambanan.
Teriknya cuaca yang tadi sempat saya rasakan selama di perjalanan, luluh
perlahan saat memasuki sejuknya restorandi Yogyakarta ini.
Setelah cek
menu yang ditawarkan, yang notabene menu andalan Cupuwatu; hmm…ada 8 varian
menu yang sebaiknya memang patut dicoba. Oh ternyata, unggas asal Perancis,
Franch Quail tersebut diadopsi penyebutannya menjadi Manuk Londo, disingkat
menjadi Malon oleh restoran ini. Ya memang manuk (burung) asal Londo (luar
negeri). Unik juga ya. Kreatifitas proses adopsi yang dilakukan Cupuwatu tidak
berhenti pada proses penamaan saja, mereka juga mengadopsi menjadi olahan kuliner khas Jogjakarta. Cek saja menu tawaran mereka
seperti Malon BBQ, Malon ala Peking, Malon Bumbu Kuning, Malon Bakar Klaten,
Malon Halilintar, Mie Malon, Gudeg Malon dan Gudeg Kendil Malon. Meskipun bahan
utama makanannya dari luar negeri, Cupuwatu tetap mengembalikannya ke cita rasa
lokal. Diadaptasikan ke lidah pecinta kulinerJogja. Dan meskipun berbahan impor, harga tiap menunya sangat realistis, terjangkau
berkisar Rp 27.000 sampai dengan Rp 110.000,- saja. Dari banyak pilihan menu
yang ditawarkan, karena sedang melakukan program diet, pilihan daging yang
dibakar sepertinya tidak banyak menimbun kalori. Oke…pilihannya jatuh ke Malon
Bakar Klaten saja dan ditemani es teler khasnya Cupuwatu pastinya cocok untuk
menu makan siang hari ini.
Sambil menunggu
menu pilihan datang, membaca brosur tentang Malon di meja makan restoran, bikin
makin mantap atas pilihan menu saya. Berdasar informasi brosur tersebut, nilai
protein Malon ternyata lebih tinggi dari bebek dan kandungan kolesterol Malon
lebih rendah dari bebek. Nah cocok deh! Tidak perlu khawatir urusan kolesterol.
Sambil menanti menu pesanan datang, browsing dan chatting seperti menjadi hal
yang wajib di saat menunggu. Cupuwatu tentu tak melewatkan fasilitas WIFI buat
pelanggannya. Menunggu menjadi tak membosankan. Yup…dan saatnya menikmati salah
satu menu andalan Cupuwatu. Saat mengambil daging Malon dengan garpu, hmm
lembut dagingnya. Enak dan empuk, tidak perlu susah untuk mengirisnya. Makin
mantap dengan sambal dan lalapan yang melengkapi. Mantap dan pedasnya sambal
jadi lumer dengan sruputan es teler khas Cupuwatu, hmm segar dan dingin.
Siang ini
rasanya sedikit bersalah karena menikmati makan siang sendiri, jadi agenda
selanjutnya harus ajak keluarga kecil saya menikmati sensasi kuliner baru di resto
Cupuwatu. Terutama buat Abel, si kecil yang aktif, pasti akan sangat menikmati
suasana berbeda di resto yang juga menyediakan menu bergizi dan tempat yang
cocok untuk anak-anak. Diakhiri dengan secangkir kopi sebagai dessert saya kali
ini, saya putuskan untuk membawa pulang menu Malon Kuning dengan sambal
bawangnya menggoda buat dicicip orang rumah yang sudah menanti. Bon appetit… :)
#kulinerjogja
#kulinerkhasyogyakarta
#restorandiyogyakarta
#cupuwaturesto
CUPUWATU RESTO
Komplek Grand Cupuwatu
Jl. Solo Km. 11,8 Kalasan, Yogyakarta
#cupuwaturesto
CUPUWATU RESTO
Komplek Grand Cupuwatu
Jl. Solo Km. 11,8 Kalasan, Yogyakarta
0274 446 92 61 / 446 92 62 | ||
Buka setiap hari 10.00 - 22.00 WIB www.cupuwaturesto.com |
No comments:
Post a Comment